Delapan Alasan Memilih Menikmati Kuliner Jepang di Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong

Delapan Alasan Memilih Menikmati Kuliner Jepang di Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong


Oishii Japanese Food Cuisine


Teman-teman pecinta kuliner, tentu sudah tidak asing dengan beragam makanan  dari berbagai daerah atau mancanegara, termasuk Jepang. Nah bicara soal kuliner Jepang, selama 3 bulan ini Swiss Bel Hotel Serpong menyajikan aneka masakan Jepang. Dengan tema “Oishii Japanese Food Cuisine”,  teman-teman bisa menikmati aneka masakan jepang, dari appetizer hingga dessert, dari aneka sushi hingga shabu-shabu, memilih a la carte atau buffe.

Hidangan ini disajikan pada jam dinner (makan malam) mulai pukul 6 sore hingga 10 malam wib (6-10PM) setiap hari Rabu dan Jumat di Swiss-Café  Restaurant Swiss-BelHotel Serpong yang terletak di lantai 1.

Duh makanan Jepangkan sudah biasa! Eit, jangan salah, Swiss-Café  Restaurant Swiss-BelHotel Serpong  menawarkan experience yang berbeda lho.  Hari Rabu 24 Mei lalu,  saya, teman-teman dari komunitas food blogger dan media massa (lokal dan nasional) berkesempatan mencicipi aneka masakan Jepang di sini sekaligus Lauch and Showcase.

Foto bersama Swiss-BelHotel Serpong, media dan blogger

Saya datang bersama teman-teman komunitas Food Blogger Indonesia Community

Lauch and Showcase dengan Food Blogger dan Media  

Acara dibuka oleh Bapak Bangkit Ciptadi selaku General Manajer  Swiss-BelHotel Serpong. Pak Bangkit menjelaskan jika setiap 3 bulan Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong, menyajikan menu berbeda. Sebelum merilis menu Jepang ini, tema kuliner yang diangkat adalah timur tengah tepatnya Maroko.

Berarti rekomended banget ya nginep di sini karena sekalian bisa    menikmati beragam kuliner.  Info tema kuliner yang sedang berjalan di Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong bisa di lihat di instagram Swiss-BelHotel Serpong.  Jadi penasaran ya, tiga bulan ke depan, menu apa ya yang di sajikan di Swiss-BelHotel Serpong.

Mengingat menu kuliner Jepang sudah sangat familiar di Indonesia. Bahkan kuliner Jepang ini memang sengaja diangkat pada tema kuliner Mei dan Juni. Jadi bagi tamu maupun pecinta kuliner bisa mencoba menu kuliner ini hingga akhir Juni 2023,” ungkap Bangkit Ciptadi.

Selain itu menurut pak Bangkit, masakan Jepang itu simple, mudah dicerna, dan disukai semua kalangan dari anak-anak hingga dewasa.

Chef Excecutive Chef, Yadi Nugraha, mengungkapkan jika   menu Jepang yang disajikan disesuaikan dengan lidah orang Indonesia agar benar-benar bisa dinikmati namun tidak meninggalkan  keotentikannya. Chef Yadi juga menawarkan inovasi dari menu Sushi, gabungan Jepang dan Indonesia, Sushi rendang! Penasaran? Saya sih penasaran tapi kebayangnya makan nasi sama  rendang tapi digulung kayak sushi. Tapi ternyata Sushi ala Jepangnya tetap kerasa tapi ada rasa daging rendangnya.

Untuk penyajian menyesuaikan dengan konsep makanan hotel.

Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong menawarkan menu a la carte dan buffe, jadi jika ingin menikmati beberapa menu tertentu bisa.

Mencicipi kuliner Jepang 


Selain makanan, minuman yang ditawarkan tidak kalah special lho. Ada 3 menu minuman yang diracik special oleh Barista Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong seperti dijelaskan Manager B&F Bapak Yuha Maulana yaitu Hazelnut cream brulee (gabungan pastry dan minuman), cappuccino cream brulle ( dengan hazelnut latte) dan matcha cream brulle.

*Brulle adalah istilah untuk bentuk caramel pada bagian atas makanan karena dipanaskan/bakar. Karena ini minuman jadi brulle nya gula.

Berikut tujuh alasan kenapa pecinta kuliner harus menikmati kuliner Jepang di   Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong

Halal

Yap tidak perlu khawatir dengan kehalalan makanan yang disajikan di sini. Chef Yadi menjelaskan makanan Jepang di sini dibuat dari bahan halal.

Menu Lengkap

Di Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong teman-teman bisa menikmati paket lengkap makanan Jepang, semua bisa dicoba tapi tetap ya harus habiskan makanannya, jadi ambil dan makan secukupnya hehehe. Dengan menghabiskan makanan teman-teman turut mengurangi emisi karbon.

Ada menu apa saja sih? Yuk intip sebagian menunya

 

Beef teriyaki

Sushi


Chicken teriyaki

Aneka Sushi

Tempura, gorengan khas Jepang


Minuman cream brulle


cappuccino cream brulle 

Menu cocok untuk semua anggota keluarga

Karena banyaknya pilihan menu yang bisa disesuaikan dengan selera setiap anggota keluarga, menikmati kuliner di sini bareng keluarga bisa jadi pilihan. . Ada banyak menu yang sudah akrab di lidah anak-anak seperti Beef Teriyaki dan Sushi, atau menu street foodnya Jepang seperti Gyoza  dan tempura.

Untuk yang senang berkuah dan hangat-hangat ada pilihan shabu-shabu, dengan isian yang bisa dipilih sendiri dan langsung dimasak saat itu juga oleh Chef.

Pilihan isian shabu-shabu

Rasa di sesuaikan dengan lidah Indonesia tanpa meninggalkan keotentikannya

Ada 6 varian sushi, salah satunya sushi rendang, walaupun isiannya rendang tapi khas sushi Jepangnya tetap terasa. Gyoza yang dihidangkan digoreng kering kulit luarnya  tidak dipanggang, ini disesuaikan dengan lidah Indonesia yang suka disajikan seperti itu. Tapi dalamnya tetap empuk.

Sushi Rendang 

Menu a La Carte di bawah 100.000 rupiah

Buat yang mau nyoba menu tertentu atau take away, ada menu a La Carte yang harganya ramah di kantung. Yakitori Platter, sate ala khas Jepang 75.000 rupiah. Creamy Miso Niku Udon, mie khas Jepang dengan kuah krimi dan arisan daging, jamur dan telur 95.000 rupiah. 1 paket Crunchy Roll Rendang Sushi yang terdiri dari beberapa gulungan nasi dengan isian rendang khas Indonesia 70.000 rupiah.


aneka sushi



All you can eat

Mau mencoba mencicipi semua menu tanpa batas waktu makan, seenjoy dan sepuasnya, hanya 285.000 rupiah lho. Bisa mencicipi dari menu pembuka sampai menutup, tapi tetap ambil secukupnya jangan sampai bersisa (kebuang).

Salad 


Live cooking

Ada beberapa menu yang dimasak langsung saat dipesan, teman-teman bisa pilih bahannya lalu serahkan pada chef yang sedang bertugas. Bisa sekalian melihat memasaknya juga.

Chef yang siap menghidangkan pesanan 


Bisa melihat langsung cara memasak
makanan yang kita pesan

Menyiapkan  Shabu-shabu 



Live music

Dinner sambil ditemani live music, vibesnya bakal beda ya, apalagi kalau sama orang-orang tersayang. Nah di Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong ada live musicnya. Dengan pencahayaan resto yang terang tapi lembut nambah suasana romantic. Nggak salah ya kalau teman saya yang ikut acara kemarin ke sini membayangkan suasananya cocok untuk dinner romantic heuheu.



Foto sebelum pulang


Makin penasaran? cuss ke Swiss-Café ™ Restaurant Swiss-BelHotel Serpong


Tidak ada komentar