Tampilkan postingan dengan label review. Tampilkan semua postingan

Lima Alasan Menggunakan Sunscreen Sedini Mungkin

Lima Alasan Menggunakan Sunscreen Sedini Mungkin

Beberapa waktu lalu sebuah akun media online memberitakan razia di sekolah dengan penemuan banyak beragam skincare dan kosmetik, lalu barang itu-itu dihancurkan pihak sekolah.

Kabar yang menuai pro dan kontra pada  kolom komentarnya. Saya termasuk yang kontra karena saat ini skincare terutama sunscreen bukan hanya kebutuhan orang dewasa juga  anak-anak  dan remaja. Tentu kadar sunscreen yang digunakan anak/remaja dan dewasa berbeda. 

Akh dulu kan anak-anak sekolah nggak  pakai skincare nggak apa-apa.  Sebagai remaja angkatan  90-an  saya melalui masa-masa itu. Jangankan sunscreen bedakan aja sering lupa kalau nggak diingetin. Orang tua jaman itu juga sangat sedikit yang kenal skincare, cukup pelembab, bedak dan lipstik.

Lalu kenapa saat ini merasa penting untuk si anak remaja menggunakan skincare terutama sunscreen? Ini tidak lepas dari  keadaan alam yang berubah.   Lapisan ozon yang melindungi bumi dari paparan radiasi sinar UV matahari, menipis seiring waktu.  Penipisan ini disebabkan penggunaan bahan kimia (yang berpotensi merusak ozon) oleh  industri dan beberapa peralatan rumah tangga. Efek rumah kaca pun menyebabkan lapisan ozon berlubang.  Akibatnya  radiasi sinar UV dari matahari masuk ke bumi  intensitasnya lebih tinggi.

Radiasi sinar UV matahari menyebabkan berbagai akibat negatif diantaranya   membuat kulit belang, menurunkan kekebalan tubuh, penuaan dini, merusak sel kulit hingga menyebabkan kanker kulit dan peradangan. 



Saya termasuk yang terlambat kenal sunscreen akibatnya muncul noda hitam di wajah di usia yang belum genap 40 berbeda dengan adik perempuan saya (usia kami terpaut 2 tahun), sampai usianya 40+ masih kinclong. Saya nggak mau donk anak gadis saya mengalami penuaan dini seperti saya,  jadilah sejak akhir masa sekolah menengah pertama (SMP) mulai dibiasakan menggunakan sunscreen, karena pulang sekolahnya sore, saya sarankan juga membaca sunscreen ke sekolah, jadi setelah sholat dzuhur, sunscreen digunakan lagi. 

Berikut alasan lengkap kenapa harus menggunakan sunscreen sedini mungkin


1. Mencegah penuaan dini

Penuaan dini adalah menua sebelum waktunya. Jadi saat seharusnya kulit kita masih muda dan segar tapi malah terlihat tua. Ada banyak faktor yang menyebabkan penuaan dini, tidak menggunakan sunscreen hanya salah satunya. Penyebab lain adalah konsumsi makan tidak sehat dan gaya hidup tidak sehat seperti merokok dan minum minuman keras. 

Penuaan dini pada kulit dapat dicegah dengan penggunaan sunscreen secara teratur dan sejak dini karena produksi kolagen dalam tubuh berkurang saat usia 25 tahun. Perbanyak konsumsi air putih dan makanan makanan bernutrisi. 

2. Mengurangi dan memperlambat munculnya noda hitam di wajah

Muncul noda hitam di kulit wajah atau flek atau kalau orang sunda bilang kokoloteun . Secara alami noda hitam ini memang akan muncul di usia paruh baya karena terjadi hiperpegmentasi.  Tapi munculnya noda hitam ini  dapat diperlambat dan dikurangi dengan penggunaan sunscreen secara teratur karena sunscreen mencegah kerusakan skin barrier atau pelindung kulit dari paparan radiasi sinar UV matahari.

Aplikasikan sunscreen setiap dua jam sekali. Untuk kepraktisan bisa  gunakan sunscreen dalam bentuk semprot.

3. Agar warna kulit merata 

Paparan matahari menyebabkan warna kulit berubah gelap dan perubahan ini tidak akan merata tergantung intensitas paparannya. Penggunaan sunscreen membantu mencegah perubahan warna kulit karena paparan sinar matahari dan mengurangi noda hitam pada kulit wajah.

4. Mengurangi peradangan dan mencegah kanker kulit 

Beberapa orang memiliki kulit sensitif yang ditandai dengan kulit kemerahan seperti terbakar jika terkena sinar matahari. Pada kondisi parah menjadi radang. Resiko ini dapat dikurangi dengan menggunakan sunscreen tapi untuk jenis kulit sensitif sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu jika akan menggunakan sunscreen yang dijual bebas untuk memastikan aman dan sesuai dengan kondisi kulit.

Pada kondisi ekstrim paparan sinar UV matahari dapat menyebabkan kanker kulit, penggunaan sunscreen dapat mencegah resiko kanker kulit. 

5. Gunakan sunscreen bukan hanya saat berlibur ke pantai 

Selama ini liburan yang diidentikan dengan keharusan membawa sunscreen adalah liburan ke pantai dengan pertimbangan, sinar matahari menyengat. Padahal radiasi sinar UV dari matahari tetap ada walaupun dalam kondisi sinar matahari tidak menyengat, biasa atau mendung. Jadi sebaiknya liburan kemanapun terutama dengan aktivitas outdoor gunakan sunscreen. 

Beberapa rekomendasi  sunscreen 

Sunscreen The Originote

Saya kenal sunscreen ini karena direkomendasikan adik. Sunscreen The Originote teksturnya soft, tidak lengket, tidak terasa tebal saat digunakan dan tidak membuat berkeringat. Ini yang saya suka dari sunscreen The Originote. Karena teksturnya soft sunscreen the originate super nyaman untuk pemakaian ulang per 2 jam, menurut pengalaman saya karena nggak bikin gerah dan berkeringat. 

Teksturnya soft. Foto pribadi 


Sunscreen Facetology

Kalau Sunscreen Facetology saya belum mencobanya tapi sudah baca beberapa ulasannya salah satunya ulasan beauty selebgram Tasya Farasya menurutnya sunscreen ini teksturnya ringan seperti air jadi cepat diserap kulit. Sunscreen ini cocok nih buat yang suka ga betah pake sunscreen karena lengket dan bikin berkeringat. 

Sumber foto Tokopedia 


Sunscreen SKINTIFIC

Urusan per skincare an saya selalu bertanya pada adik perempuan saya, dia mah udah segala merk di coba termasuk merk SKINTIFIC. Jadi saya pun kenal SKINTIFIC  dari dia. Sayangnya saya belum mencoba sunscreen SKINTIFIC. Dari  review di halaman Female Daily sunscreen SKINTIFIC ringan di kulit dan tidak membuat kusam.  

Sumber foto Tokopedia 

Yang harus diingat jenis dan sensitifitas kulit setiap orang berbeda jadi yang cocok untuk orang lain belum tentu cocok untuk kita, kadang perlu trial and error untuk menemukan produk yang cocok dengan kita. Bener kan? Saya termasuk yang suka trial and error untuk menemukan skincare yang cocok. 

Lebih praktis beli sunscreen secara  online di Tokopedia

Merk – merk sunscreen di atas bisa teman-teman dapatkan beli online di Tokopedia. Ada banyak keuntungan membeli secara online karena semua merk ada di sana, lebih hemat waktu dan tenaga daripada keliling toko. Suka ada diskon dan gratis ongkir. 

Punya rekomendasi sunscreen lain? Boleh tulis di kolom komentar ya 

 

 

Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic



ZAP Bintaro sektor 7


Membuat hati seorang istri  bahagia itu gampang, berikan  waktu me time, kesempatan berkarya,  tidak melarang memberi self reward, didengarkan keluhan dan pendapatnya,  dan disayang hahaha. Relate kan?

Salah  satu pilihan self reward dan me time yang disukai para perempuan adalah melakukan perawatan diri ke salon atau klinik kecantikan. Benar ga? Selain bisa rileks,  diri juga jadi merasa lebih cantik otomatis hormone endorphin meningkat.

Alasan memilih perawatan kulit dan kecantikan di ZAP

Nah mumpung sebentar lagi dapat THR (dari kantor atau suami) melakukan me time atau self reward   e salon bisa dijadikan wish list nih teman-teman.  Salah satu  klinik kecantikan yang saya rekomendasikan adalah ZAP.  KENAPA? Karena ZAP sudah berpengalaman selama 13 tahun sebagai destinasi pelayanan kesehatan dan kecantikan. Dengan rentang waktu yang cukup panjang ini, tak diragukan lagi pengalaman ZAP dalam pelayanan sudah profesional! ZAP memiliki lebih dari 60 cabang dan tidak hanya di Jabodetabek, ZAP sudah membuka cabang di  Bandung.

ZAP menggabungkan konsep hospitality terbaik dan medical yang terpercaya, dengan pelayanan berbintang dan mengutamakan kualitas untuk penggunaan teknologi, material perawatan dan produknya. Terbukti, dari  experien yang saya lakukan di ZAP, tepatnya ZAP Bintaro sektor 7. ZAP cabang Bintaro hanya melayani perawatan wanita, untuk yang diantar suami, tersedia ruang tunggu. Pas ya untuk teman-teman hijaber. Oh ya kebanyakan cabang ZAP khusus wanita yang melayani laki-laki hanya cabang tertentu seperti cabang ZAP Pondok Indah dan Menteng). 

Alasan lain  yang membuat saya merekomendasikan ZAP menjadi klinik Kecantikan bersadarkan pengalaman melakukan perawatan di sana adalah;

1P  Pelayanan prima

Begitu datang saya disambut  staf ZAP dengan ramah dan hangat . Pelayan hangat dan ramah itu saya rasakan juga saat melakukan treatment. Mulai dari dokter saat konsultasi sampai  mba yang men treatment. Menjelaskan langkah treatment yang dilakukan dan  menjawab setiap pertanyaan yang saya ajukan saat treatment berlangsung.

2.     Tempat bersih dan ekslusif

ZAP merupakan  klinik kecantikan  dengan segmen menengah atas tak heran tempatnya eksklusif, bersih dan rapih. Standar bersih dan rapih yang terlihat dari lobi dan ruang tunggu ini jadi cerminan, bersih dan rapihnya ruang treatment.

Ruang tunggu/loby




Sistem booking yang menghemat waktu

Mau perawatan tapi  begitu datang harus ngantri. Pernah mengalami? Pasti pernah ya. Di ZAP berlaku sistem booking jadi teman-teman bisa datang sesuai waktu yang sudah dipesan. Jika waktu yang teman-teman pesan full, misal booking  sabtu pagi ternyata sudah penuh, pihak ZAP akan menawarkan beberapa alternatif waktu.

Tapi bisa ga sih coba datang langsung untuk melakukan perawatan di ZAP? Bisa kalau mau dicoba tapi belum tentu dapat. Jika saat teman-teman datang semua jadwal  treatment sudah full booking, harus pulang. Jika masih ada slot waktu, harus menunggu. Jadi lebih aman booking dulu.

Booking bisa dilakukan memalui telepon 1500310 atau di websitenya. Staf ZAP akan merespon pemesanan teman-teman. Pihak ZAP akan mengirimkan email dan chat konfirmasi. 

4.     Tepat waktu

Treatment dilakukan tepat waktu, dijamin ga ngaret ya. Jadi sebaiknya teman-teman datang 15 menit sebelum treatment. Waktu perawatan tergantung paket yang diambil dan lamanya perawatan akan terkonfirmasi saat booking.

5. Konsultasi dengan dokter agar perawatan sesuai kebutuhan

Peralatan perawatan canggih

Teknik dan alat perawatan di ZAP menyesuaikan dengan perkembangan teknologi kecantikan.

Ruang treatment di lantai 2


Inovatif

Perawatan kecantikan berkembang seiring ditemukannya teknik perawatan yang tepat, formulasi perawatan terbaru, dan kebutuhan akan perawatan masa kini. ZAP melakukan inovasi memenuhi kebutuhan konsumennya. Yang terbaru ZAP

Photo Facial Glow di ZAP

Hari selasa lalu saya melakukan treatment  Photo Facial Glow di ZAP  . Fungsi perawatan ini untuk membersihkan pori-pori kulit wajah dan menyamakan warna kulit. Di usia saya yang sudah 40++ ini warna kulit wajah mulai tidak merata karena flek.

Mulai treatment


Seperti apa sih treatment Photo Facial Glow?

Langkah pertama,  dilakukan beauty therapist, wajah kita dibersihkan dengan cairan pembersih dilanjutkan dengan oxy cleansing, proses pembersihan wajah dengan oksigen bertekanan tinggi, agar kotoran yang menempel di pori-pori wajah terangkat. Rasanya di oksicleansing ini seperti disemprot angin, rasanya segar dan ringan. Wajah kita akan di foto untuk dilihat dokter.

Langkah kedua, Dokter datang dan menjelaskan proses treatment yang akan dilakukan sesuai    . Dokter memberi kesempatan kita untuk bertanya tentang masalah perawatan wajah.

Langkah ketiga, treatment dilakukan dokter, mata kita akan ditutup untuk menghindari paparan sinar laser dan seluruh treatment dilakukan oleh dokter. Mata akan terasa sedikit tidak nyaman karena paparan sinar laser ke mata membuat silau. Rasanya dilaser seperti kedat-kedut tajam tapi hanya sepersekian detik.

Langkah keempat, dilakukan beauty therapist, tahap akhir dari treatment Photo Facial Glow, masih dalam keadaan mata ditutup, kulit wajah akan di oxy infusion, pemberian serum pada wajah dengan oksigen bertekanan tinggi agar serum masuk ke kulit secara optimal. Setelah itu wajah akan diberi cream ZAP after care dan SFP.

Bagaimana rasanya setelah di Photo Facial Glow? Wajah terasa bersih dan ringan. Ngobrol-ngobrol dengan dokternya, untuk hasil maksimal perawatan ini harus dilakukan secara rutin satu atau  dua minggu sekali.

Ehm, jadi benar ya yang bikin awet muda bukan ga punya anak, tapi hidup sehat,lahir batin, dan perawatan heuheu.

Treatment Photo Facial Glow

Selama dua hari setelah    jangan memakai skincare yang mengandung zat aktif seperti retinol.

Hindari berenang (karena air kolam mengandung zat kimia dengan kadar tinggi)

Untuk menhindari paparan sinar matahari disarankan menggunakan sun block

Agar hasil Photo Facial Glow efektif  sebaiknya dilakukan paling sedikit seminggu atau dua minggu sekali.

Harga treatment Photo Facial Glow sekitar 900 ribu. 

Tidak diperbolehkan treatment jika;

Dibawah usia 14 tahun, sedang hamil, memiliki riwayat sakit lupus, HIV/AIDS, memiliki vitiligo (becak putih pada kulit), epilepsy, kanker atau dalam pengobatan kanker dan alergi berat.

Tunda treatment jika;

riwayat berjemur (tanning) 2 minggu terakhir, baru melakukan peeling dalam 1 minggu terakhir, melakukan bleaching dalam 1 bulan terakhir, iritasi pada area kulit yang akan di treatment, melakukan waxing 2 minggu terakhir, infeksi aktif (cacar air, herpes, infeksi jamur), riwayat treatment terakhir 1 bulan (botox, filter, thread  lift/ HIFU), mengkonsumsi  obat-obatan rutin (obat jerawat, kemo, tiroid), riwayat operasi pada area yang akan ditreatment.

 

Keunggulan Bimbingan Belajar Online Sinotif

 Assalamualaikum

Belajar secara online jadi kebiasaan baru di masa pandemi

Senangnya anak-anak sudah mulai ptm, walaupun tidak full, hanya 2 atau 3 hari dalam seminggu dengan lama belajar hanya 3 jam, selebihnya kembali belajar online.



Setelah hampir 2 tahun pandemi, belajar secara online sudah menjadi kebiasaan baru. Kendala teknis saat belajar online sudah hampir tidak ada, sudah terbiasa dengan zoom, kirim tugas via google class room, tugas membuat video ini itu dsb.  Para orangtua mulai terbiasa dan santuy mendampingin anak-anak belajar online. Lets it flow aja ya Bun hehehe. 

Yang awalnya damping anak-anak belajar online dengan duduk manis di samping mereka, kini bisa disambi masak, nyuci dan beres-beres rumah.  Anak-anak secara tidak langsung dituntut belajar mandiri dengan mengerjakan latihan soal tanpa didampingi bu guru.

Sudah terbiasa belajar online tapi efektifkah? Ehm untuk saya sendiri merasa belum efektif karena jam belajar secara daring lebih pendek dari waktu belajar offline. Di sekolah anak-anak jika sekolah biasa jadwalnya hingga jam 14.30, selama daring hanya sampai jam 11 an, selebihnya belajar di rumah, ada banyak waktu luang.

Mau tidak mau saya  berusaha membuat masa belajar online selama pandemi ini efektif, agar waktu tidak terbuang sia-sia.  

Membuat belajar online efektif

Saya belum konsisten membuat belajar online anak-anak di rumah efektif, adakalanya sehari disiplin dengan jadwal adakalanya lebih santuy.

Jadwal yang saya buat selain jam sekolah online adalah jam main, mengerjakan tugas, mengaji dan mengasah kemampuan anak-anak selain pelajaran sekolah.

Misal si sulung senang menggambar dan lagi semangat main organ, saya tentukan lamanya dan jam berapa boleh melakukan kegiatan tersebut, karena kalau tidak dibatasi, dia kuat seharian depan komputer untuk menggambar. Si adik suka main game, kalau tidak dibatasi, bisa berjam-jam. Jadi waktunya dialihkan dengan membuat jadwal belajar main organ, menggambar, main di luar rumah.

Waktu mengerjakan tugas sekolah dan mengulang pelajaran sekolah biasanya malam hari sehabis sholat isya.

Memanfaatkan waktu luang di rumah aja untuk menyalurkan bakat dan minat anak

Pandemi mau tidak mau, suka tidak suka, membuat anak-anak menghabiskan banyak waktu di rumah, agar tidak tergantung pada handphone saya mengarahkan anak-anak untuk menyalurkan hobi atau mengikuti kegiatan yang disukai, misal setelah setahun off latihan bela diri tapak suci karena pandemi, sudah beberapa bulan ini, si sulung kembali aktif latihan seminggu dua kali. Si Adik berencana kembali les berenang setelah kepotong pandemi.

Karena kedua anak di rumah suka menggambar, difasilitasi peralatannya, ini efektif juga untuk mengurangi ketergantungan pada handphone.

Melibatkan dalam pekerjaan rumah tangga yang disesuaikan dengan kemampuannya, misal menyapu, membantu di kebun Mama dsb.

Kadang mengikutkan si sulung ikut webinar tentang menggambar untuk menambah pengetahuannya.

Bagaimana dengan anak-anak yang belum kelihatan minat dan bakatnya?

Saat usia anak kurang lebih 10 tahun, mereka sudah memperlihatkan bakat dan minatnya, menurut buku parenting yang saya baca dan terbukti pada si sulung di rumah. Jika belum terlihat minat dan bakatnya bisa di stimulasi dengan menawarkan beberapa kegiatan beragam, memberi kesempatan apa yang ingin dilakukan dengan mengajaknya diskusi. Menawarkan mengikuti les atau workshop.  Bisa juga dengan melakukannya di rumah dengan alat yang kita fasilitasi, misal jika tiba-tiba si anak mengajak atau ingin praktik masak/baking, coba saja ditemani, siapa tahu ini memang minatnya.

Jika si anak kadung suka game online mungkin bisa dikenalkan pada coding dengan mengikutkan kursus online.  

Untuk anak-anak yang minatnya pada angka dan hitung menghitung, kenapa tidak kita ikutkan bimbel online tambahan agar makin terasah kemampuannya.

Mengikuti bimbel online

Mengikuti bimbinganbelajar online salah satu solusi memanfaatkan waktu di rumah aja yang lebih panjang karena jam belajar online di sekolah waktunya pendek.  Keterbatasan tatap muka dengan guru untuk bertanya pelajaran yang kurang dipahami dapat diantisipasi dengan mengikuti bimbingan belajar online terlebih jika kita sebagai orang tua tidak bisa membantu karena lupa. Misal untuk saya sendiri,  saat beberapa waktu lalu si sulung yang kelas 8 masuk pelajaran matematika tema aritmatika, beberapa bahasannya saya lupa, jadi ga bisa mengajari anak yang kurang paham materi dari buku dan penjelasan guru. Sebenarnya saya bisa ingat kalau mau mengulang belajar lagi, baca buku si sulung, masalahnya saya sudah mumet dengan urusan pekerjaan rumah dan capek.

Sinotif bimbingan belajar online terbaik

Bicara soal bimbinganbelajar online, yuk kenalan dengan SINOTIF, BimbelOnline Dengan Rasa Tatap Muka.

Sinotif merupakan bimbingan belajar yang sudah berpengalaman lebih dari 20 tahun, yang terus melakukan inovasi agar para siswa bisa mengikuti proses bimbingan belajar dengan menyenangkan, efektif dan paham.



Sinotif merupakan bimbel online dengan spesialis Matematika, Fisika, dan Kimia terbaik di Indonesia, bimbel yang disediakan meliputi SD, SMP dan SMA.  Dengan 3 kurikulum yang bisa dipilih disesuaikan dengan kebutuhan sekolah anak-anak;

Kurikulum Nasional, meliputi pemahaman materi harian, PR, latihan, ulangan harian, tengah semester, ulangan umum, kenaikan kelas dan AKM kelulusan.

Kurikulum Internasional Cambridge, IB, HSC dan lainnya, meliputi pemahaman materi, PR hingga ujian kenaikan kelas, serta test khusus internasional chekckpoint, IGCSE, O level, A Level, AS Level, HS/SL Diploma.



Kurikulum Nasional Plus meliputi materi kurikulum nasional dan berbahasa inggris, untuk pemahaman setiap bab, PR, latihan hingga test semester dan kenaikan kelas.

Metode bimbingan belajar online di Sinotif memiliki  4 keunggulan yaitu;

Specialized. Belajar dengan guru-guru yang ahli di bidangnya. Siswa dibimbing oleh 3 guru spesialis matematika, fisika dan kimia yang ahli dan tersertifikasi khusus.

Personalized. Fokus pada kebutuhan, siswa mendapat layanan  personal sesuai kebutuhandan target belajar yang diinginkan. Catatan dan laporan belajar dikirimkan setiap selesai sesi belajar.



Systemized. Belajar jadi mudah dan efektif. Siswa mendapatkan modul soal yang sistematis dengan kombinasi gaya belajar linier dan global untuk memudahkan pemahaman konsep.

Limitless. Layanan 24 jam nonstop. Akses website e-learning untuk belajar mandiri melalui seratusinstitute.com dan tanya soal secara instan dengan aplikasi tanya jawab soal kapanpun dimanapun.

Keunggulan lain dari Sinotif

  1. Spesialis matematika, fisika, kimia untuk nasional dan internasional.
  2. Program belajar sesuai kebutuhan dan target belajar tiap siswa
  3. Modul belajar disusun secara lengkap dan sistematis.
  4. Pendekatan secara personal sesuai karakter dan gaya bahasa siswa.
  5. Laporan perkembangan belajar secara berkala setiap akhir sesi.
  6. Media belajar tambahan dan tanya PR secara onine 24 jam nonstop
  7. Garansi uang kembali, tanpa tes dan syarat yang memberatkan.

 

Untuk teman-teman yang mau mencoba bimbel online di Sinotif untuk anak-anak bisa lho uji coba gratis, caranya buka web Sinotif di   nanti ada pilihan coba gratis. Saya juga mau mencoba nih, sudah isi form tinggal tunggu info selanjutnya dari Sinotif.

Home Lift Hemat Listrik

LIFT Hemat Listrik

Apa yang ada dibenak teman-teman kalau mendengar kata lift? Listriknya sudah pasti mahal. Hanya ada di mall, hotel atau perkantoran mewah.  Kalau  mendengar rumah tinggal  ada lift? Duh berapa belas juta ya tagihan listrik perbulannya? 

Sebenarnya lift tidak hanya  dibutuhkan   di mall, hotel atau perkantoran mewah  lho, tepat usaha menengah seperti ruko yang lantainya tiga, sangat direkomendasikan menggunakan  lift untuk mobilitas, efisiensi dan menambahkan nilai lebih. Ditengah persaingan usaha yang ketat, sebuah usaha yang memiliki inilai lebih akan dicari karena menawarkan kenyamanan pada pelanggan atau konsumen.

Oh ya kebutuhan lift bukan hanya untuk usaha lho, bahkan   rumah ibadah yang lantainya lebih dari 2 sebaiknya memiliki lift  untuk memberi kenyamanan pada jamaahnya terutama untuk  lansia dan yang  sakit-sakitan.

Tapi kini ada solusinya, bertepatan dengan HARI LISTRIK NASIONAL, ARE LIFT sebuah lift merk ITALIA meluncurkan kampanye HOME LIFT HEMAT LISTRIK pada acara webinar yang saya ikuti tanggal 27 Oktober lalu. Bisa dibilang kita tidak bisa hidup tanpa listrik, sementara sumber listrik yang kita gunakan selama ini berasal dari sumber energi yang tidak bisa diperbaharui dan lama-kelamaan akan habis.

Solusi penghematan listrik yang juga merupaka solusi untuk pelaku bisnis dapat menghemat biaya dan meningkatkan kepuasaan pelanggan pada saat bersamaan.  

Narasumber pada acara ini adalah Joni Tse selaku Chief Operation Officer PT Pardi Solusi Abadi. Ena Ratiyo Business Expert, akademisi CEO dan founder Paw.id, dr. Esther Herlina Situmeang SpA Pengguna home lift dan dengan MC Cyntia Octaviani.


ARE Lift menggunakan teknologi yang memungkinkan bisa lift bisa beroperasi dengan listrik yang sangat hemat. Sehingga ARE Lift bisa digunakan untuk roku, rumah ibadah atau hunian pribadi yang membutuhkan lift. 

ARE LIFT, HOME LIFT HEMAT LISTRIK

Seberap hematnya sih   ARE Lift ini? Ada dua tipe home lift merk ARE Mangusta 300 watt dan ARE Miniwatt yang memerlukan daya 150 watt.  Duh ini sih udah kayak rice cooker atau oven listrik ya wattnya.

Kelebihan lainnya dari  adalah desainnya yang minimalis, tiga sisi transparan dengan kaca ukuran compack 80 mm. Penggunaaan tombol seperti lift pada umumnya, tinggal tekan. Untuk tampilan atau interior lift bisa disesuaikan dengan keinginan customer.

Jika rumah sudah didesain tanpa lift bisakah memasang ARE lift,  HOME LIFT HEMAT LISTRIK ini? Sangat bisa, teman-teman tinggal berkonsultasi dengan penyedia jasanya yaitu PT Pardi Solusi Abadi perusahaan yang sudah berdiri sejak tahun 2016.  Sudah menangani proyek pemasangan lift di lebih dari 120 hunian pribadi ataupun publik. Untuk call centernya teman-teman bisa googling ya.

Saat webinar kemarin hadir   dr  Esther salah satu pengguna ARE Lift. dr. Esther memasang   ARE Lift untuk sebuah rumah ibadah (gereja) di daerah Jakarta.   dr Esther    menjelaskan bagaimana pihak Pardi memberikan konsultasi yang jelas saat dia bertanya tentang ARE lift. “Padahal waktu itu saya hanya bertanya-tanya, belum tentu membeli, tapi pihak Pardi melayani dengan nyaman.” Begitu kira-kira testimony dari   dr Esther.

Saat pemasangan lift pihak Pardi akan bekerja sama dengan tim proyek pembangunan hunian, sehingga lift akan terpasang sesuai keinginan customer.

ARE Lift memiliki 8 keunggulan

Patent and Energy Efficiency. Produk ARE lift menggunakan system elektic traction system yang telah dipatenkan dengan nama ARE-H2E, dengan dasar menggunakan motor DC.  Teknologi ini memungkinkan hanya menggunakan listrik sekitar 150W dan 300W.

Anti-Blackout System. ARE Lift dilengapi baterai jadi lift akan tetap berfungsi jika tiba-tiba terjadi listrik mati

No need for an  elevator machine room. ARE Lift tidak membutuhkan ruangan khusus untuk mesin atau panel control karena sudah terinstal dalam lift dan terintegrasi ke dalam control panel dalam lift.

Ride comport and noise reduction. Dibuat dengan presisi dan tanpa noise. Didesain dan dibuat untuk memberikan kenyamanan bagi penggunanya.



Maximum Safety. Keamanan lift terjaga yang memungkinkan kecepatan lift terjaga dan terkontrol. 


Ecological and clean. Produk ramah lingkungan karena tidak menggunakan minyak atau pelumas apapun.

Low used power. Dengan daya 150W dan 300W, sangat menghemat listrik.



Eco sustainability and energy recovery. Saat lift kosong ataupun terisi maksimal teknologi ARE Lift dibuat dengan dynamo untuk menghasilkan listrik. Sistem ini memungkinkan untuk merekoperi energi yang terbentuk dan tersmpan dalam baterai.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Film Bumi Manusia Pramoedya Ananta Toer

Tentang  Film Bumi Manusia Pramoedya Ananta Toer





Akhirnya nonton film Bumi Manusia yeayyy walaupun telat 10 hari  dari tayang perdananya Pengennya nonton berdua sama pak suami tapi anak – anak ga ada yang jagain akhirnya, sorangan. Pak suami jaga anak – anak di rumah sambil ngeband (hobinya). 

Film yang sudah saya ditunggu –tunggu belasan tahun lalu. Yap  sejak baca buku ini jaman kuliah saya dan teman – teman di klub baca buku Pram suka ngobrol bagaimana ya kalau buku ini di film kan? Pasti luar biasa kalau yang bikinnya jenius. Isu buku ini mau di filmkan santer saat  film cau Baukan (diangkat dari novel Remy Silado), menuai respon positif di masyarakat. Tapi kemudian isu ini menguap dengan kabar Pram tidak memberi ijin Bumi Manusia difilmkan. Alhamdulillah tahun lalu adakabar Hanung Bramantyo bakal membuat film ini.




Oh ya seperti buku Pram lain, buku ini tidak sekedar fiksi, tapi semi fiksi atau disebut fiksi sejarah. Dan sosok Minke adalah Raden Mas Tirto Adhi Soerjo , pionir jurnalis Indonesia.

Resensi buku Bumi Manusia pernah saya tulis di Resensi Buku Bumi Manusia 




Langsung ga sabar nunggu donk, siapa coba yang meragukan kemampuan Hanung bikin film. Visualisasinya selalu total seperti saat saya nonton Kartini atau Sang Pencerah. Trus siapa yang jadi Minke? Iqbaal yang main film Dillan. Agak gimana gitu karena khayalan saya tentang sosok Minke ya seperti deskripsi Pram, wajahnya ya Jowo hahahaha. Tapi seperti Hanung bilang bahwa film ini juga menyasar kaum milennial, yang tidak tahu buku – buku Pram atau mungkin ga kenal juga siapa Pram, jadi artisnya harus disesuaikan. Dan Iqbaal bisa dibilang mewakili aktor dari kaum milennial setelah sukses dengan film Dillan.

Spesifikasi Oppo F3 Plus

Selfie expert? Ya Oppo. Sekeren apa sih Oppo hingga dijuluki selfie expert? Nah buat teman - teman yang sedang menari handphone dengan fitur maksimal, harga terjangkau dan tentunya kualitas foto bagus, boleh dibaca nih spesifikasi Oppo F3 Plus. 



Harga handphone ini juga cukup mahal di pasaran dengan harga sekitar 6,5 juta rupiah. Handphone ini bisa untuk membelinya di toko online, toko handphone, dan juga gerai Oppo untuk mendapatkan harga yang paling terjangkau. Handphone Oppo F3 Plus mempunyai kualitas yang baik dengan spesifikasi yang mumpuni. Misalnya spesifikasi lengkap dari handphone ini adalah sebagai berikut ini:

Melepas penat di Grand Zuri Jababeka



Assalamualaikum 
Sebelumnya hanya mendengar cerita saja, mudik dan mengalami macet berjam-jam dari teman yang mudik ke daerah Jateng, Jatim, atau Tasikmalaya, tapi kini saya mengalaminya sendiri.  10 jam perjalanan dari Serpong ke km 19 tol Cipularang!

Saat hendak meluncur ke Bandung (24/12/2015) kami berangkat siang dari rumah dan tidak cek info lalin dari medsos atau situs lalin, karena biasanya selalu lancar, kalaupun ada kemacetan hanya padat merayap dan itu pun tidak berjam-jam. Saat di tengah jalan barulah Adik mengabari, jika perjalanan ke Bandung dari kemarin 12 jam! Dan saat cek lalin via hp baru tahu kondisi jalan menuju Bandung hari itu macet.

Sampai di tol kampung rambutan ada niat untuk putar arah, balik lagi ke rumah dan menunda perjalanan hingga tengah malam atau besok paginya tapi anak-anak menolak karena kadung antusias bertemu Uti, Akung dan sepupunya di Bandung. 

Sale HarBolNas di Zalora

Assalamualaikum teman..

Alhamdulillah akhir tahun. Apa sih yang di tunggu di akhir tahun? Dari obrolan dan menyimak obrolan beberapa teman di grup chat dan tetangga, ternyata ada dua hal yang di tunggu setiap akhir tahun. Pertama,karena bertepatan dengan anak liburan sekolah dan tanggal merah yang berdekatan antara natal dan tahun baru, bisa membuat para orangtua yang bekerja mengambil cuti panjang, akhir tahun adalah saatnya  liburan, entah  ke rumah Kakek atau Nenek atau sengaja berlibur ke luar kota. Saya sendiri siap-siap ke Bandung nih, berlibur ke rumah Mamah. Can’t wait!

Kalau diskon 70% lumayan kan 

Berakhir pekan di Padjadjaran Suites Resort

Liburan adalah saatnya rehat sejenak dari rutinitas, menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarga, khususnya anak-anak dengan Abinya, family time, karena setiap hari pergi pagi pulang malam, otomatis waktu bersitatap dengan anak-anak terbatas.

Liburan menginap di Bogor apa tidak takut kejebak macet? Mood liburan kan  bisa kandas gara-gara macet. Tidak takut macet donk karena tempat kami menginap agak jauh dari hiruk pikuk kota dan tak jauh dari hotel ada beberapa tempat wisata asik, yang pastinya di sukai anak-anak.

Yap, kami menginap di Padjadjaran Suites Resort and Convention Hotel Bogor yang terletak di Kompleks Bumi Nirwana Residence, tak jauh dari kaki gunung salak. Di BNR ini terdapat dua tempat wisata terkenal yaitu The Jungle sebuah water park besar dan tepat sekitar 500 meter dari Padjadjran Suites Resort ada JungleFest, arena bermain anak-anak. Asik kan. 

tampak depan
Rencananya subuh dari Tangsel, sampai di Bogor pagi dan berenang di The Jungle, siang cek in hotel lalu istirahat. Sore ke JungleFest, habis isya dinner. Sayangnya urusan kantor pak suami tak bisa kompromi, hari jumat pulang malam sehabis meeting maraton. Gak kuat jika harus berangkat pagi, nyetir pula.

Akhirnya kami berangkat siang dan sampai di hotel sekitar pukul satu, pihak hotel  menyambut kami dengan ramah dan sigap mengantarkan barang bawaan kami yang lumayan banyak. Beginilah kalau liburan bawa anak-anak, walaupun sehari bawaannya banyak hehehe.

Menjalin relasi dengan kartu nama

kartu nama baru :)
Awalnya merasa kurang butuh kartu nama dengan label blogger dan penulis lepas, walaupun sejak dapat orderan nulis jadi kontributor lepas,  Pak suami menyarankan untuk punya kartu nama. Tujuannya untuk membuka peluang lebih banyak orderan nulis. Siapa tahu ketemu orang media  yang butuh penulis lepas saat ikut workshop atau seminar, tinggal kasih kartu nama.

Tapi merasa nulisnya masih belajar dan belum banyak, rencana bikin kartu nama maju mundur.

Sampai, mengalami   beberapa kejadian yang  membuat menyesal tidak punya kartu nama. Misal, saat ikut workshop nulis dan yang duduk di sebelah (baca di kartu peserta yg tersemat di bajunya) editor majalah F. Waktu itu tulisan saya belum tembus satupun ke sana, walaupun sering ngiirim. Jadilah ngebet pengen kenalan, ya siapa tahu kalau ada orang dalam, walaupun  belum tentu di muat (karena yang menentukan kualitas tulisan) minimal dapat jawaban kalau  di tolak, ga menggantung alias tanpa kabar, di muat atau di tolak?

Jadilah memberanikan diri kenalan. Obrolan pun mengalir... bla...bla....obrolan di akhiri dengan dia memberi saya kartu nama seraya meminta kartu nama saya.

Samsung Galaxy J5 dengan 4G LTE, akses internet cepat dan stabil

Istilah 4G LTE mungkin sudah tidak asing di dengar, baik melalui iklan atau percakapan keseharian jika tema yang di bahas seputar internet dan smartphone.  Tapi apa sih 4G LTE? 4G LTE adalah generasi keempat teknologi komunikasi mobile-internet. Yang memungkinkan akses internet lebih cepat dan stabil, kapan dan di manapun bahkan saat dalam kendaraan.

Ini tentu makin memberikan kemudahan pada setiap orang yang saat ini, menggunakan internet dari smartphone untuk banyak hal. Termasuk saya, sebagai istri dan seorang ibu, yang merasakan kemudahan dari  beragam aplikasi yang mempermudah segala urusan, dari mobile banking, aplikasi transportasi, makanan bahkan pesan tiket perjalanan. Tak perlu beranjak dari rumah semua bisa dilakukan via smartphone dan tentu harus didukung dengan akses internet yang cepat dan stabil.

Kecepatan internet cepat ini juga cukup meredakan kepanikan jika si kecil rewel dalam perjalanan di kendaraan karena macet, yaitu dengan meminjami mereka smartphone saya untuk menonton lagu atau film pendek anak-anak di youtube. Kalau jaringan lelet kadang malah menambah kerewelan terutama si bungsu. "Mama, kok gambarnya diam aja!" "Mama, mana gambarnya!".

Belum termasuk urusan pekerjaan sampingan (pekerjaan utama sebagai irt ;D) saya sebagai blogger dan penulis lepas yang harus di dukung akses internet cepat. Contoh, karena kehadiran teknologi dan media sosial, saya tidak perlu beranjak dari rumah untuk mencari dan menghubungi narasumber tulisan berupa liputan. Tinggal search dari hp, hubungi beberapa teman di media sosial, dapat kontak, langsung telepon. 

Samsung Galaxy J5 mendukung aktivitas saya
Beruntung kini saya memiliki Samsung Galaxy J5, yang sudah di lengkapi prosesor yang bisa diandalkan 1.2 GHz Quad Core sehingga dapat mengakses teknologi 4G LTE. Upload foto untuk postingan blog jadi lebih cepat. Saya pun bisa mengedit  dan mengirimkan tulisan pesanan saat menunggui si kecil les, tanpa khawatir tiba-tiba jaringan drop. 


spesifikasi yang mendukung

Browsing untuk referensi tulisan pun menjadi lebih cepat, dapat membuka beberapa web tapi lelet dan yang pasti bisa dilakukan di perjalanan atau di luar rumah di tengah aktivitas lain. Anak-anak pun bisa enjoy saat meminjam handphone mamanya ini untuk nonton youtube. Makin lengkap dengan dukungan layar super Amoled, yang membuat tampilan gambar lebih tajam dan natural. 

Kecepatan akses internet ini tentu saja, memudahkan saya mendownload  fasilitas S Lime dari Samsung Galaxy J5 yaitu gratis mendownload  puluhan media massa seperti koran, tabloid dan majalah. Caranya bisa di lihat di postingan saya sebelumnya di sini.

Ultra power saving mode mengurangi konsumsi baterai dengan cara menutup fungsi yang tidak dibutuhkan, sehingga Samsung galaxy J5 tetap aktif saat ada panggilan penting.

Singkat kata, Samsung Galaxi J5, mengabadikan dan mendukung aktivitas saya sebagai istri, ibu dua anak, blogger dan penulis lepas. Inilah momen saya, tunJukkanmomenmu dengan mencari tahu lebih jauh keunggulan dan semua fitur Samsung Galaxy J5 bisa di lihat di http://www.samsung.com/id/consumer/mobile-devices/smartphones/galaxy-j/SM-J500GZKDXID

Berbagi pengalaman mengunakan Samsung Galaxy J5 bisa pantengin akun-akuin resmi Samsung beriku ini dengan hastag #tunJukkanMomenmu.
twitter @Samsung_ID 
instagram @Samsung_id  


Tulisan ini disponsori oleh